Pemerintah Desa Sungai Tandipah, Pambakal, Perangkat Desa, Ketua BPD yang juga didampingi oleh Pendamping Lokal Desa (PLD) pada hari ini melakukan kegiatan cek lapangan untuk rencana pelaksanaan kegiatan Program Padat Karya Tunai Desa (PKTD).
PKTD merupakan program pemerintah berupa kegiatan pemberdayaan masyarakat desa yang mengutamakan pemanfaatan sumber daya, tenaga kerja, dan teknologi lokal untuk menambah pendapatan, mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
PKTD adalah salah satu program prioritas Dana Desa di Tahun 2021 yang mana salah satu pengerjaannya adalah normalisasi saluran air dengan tujuan mengembalikan atau mempertahankan bentuk alami sungai yang berliku-liku secara alami, memperlebar kembali badan sungai dan mengeruk kedalaman sungai agar kapasitas daya tampung sungai mendekati daya tampung semula dan ideal.
Peninjauan lapangan dengan menyusur sepanjang dalam Sungai Desa Tandipah dengan memakan waktu kurang lebih satu jam perjalanan ini hanya menggunakan 2 Buah kapal kecil. Di pertengahan jalan sungai, memang sangat terlihat bahwa saluran jalan dalam sungai nampak tertutup karena banyaknya eceng gondok, gulma maupun ranting batangan pohon yang terpampang memenuhi alur lalu lalang jalan dalam sungai yang mengakibatkan jalan masuk dan keluar terasa sulit dan terhambat terlebih untuk para kaum tani yang membawa hasil tanaman dari ladang milik mereka. Dengan adanya peninjauan lapangan yang telah dilaksanakan pada hari ini, akan ditindak lanjuti realisasi pelaksanaan kegiatan program karya tunai desa dalam waktu dekat.
Sungai Tandipah, 16 Agustus 2021